Josep Guardiola menganggap laga leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid di Allianz Arena pekan depan tak ubahnya seperti partai 'final' bagi Bayern Munich.
Juara Bundesliga itu sudah tertinggal 0-1 secara agregat berkat kekalahan di leg pertama pekan ini. Namun mereka mengantongi modal yang baik untuk menjamu Cristiano Ronaldo dkk, dengan menang 5-2 ketika melawan Werder Bremen di Bundesliga belum lama ini.
"Kami menang, hal tersebut amat bagus menjelang 'final' melawan Real Madrid. Namun laga tersebut akan menjadi laga yang benar-benar berbeda," tutur Guardiola pada reporter.
"Namun saya percaya pada tim yang saya miliki. Saya harap kami bisa melakukannya, bersama-sama dengan bantuan fans kami," pungkasnya.
Sabtu, 26 April 2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar