Striker AC Milan Mario Balotelli mendapat sorotan tajam atas penampilannya setelah timnya dikalahkan AS Roma 2-0 dinihari tadi.
Balotelli mengakhiri laga di pertengahan babak kedua setelah diganti Clarence Seedorf tanpa sekali pun melepas tendangan ke arah gawang.
Pengamat sepakbola seperti Zvonimir Boban, Giancarlo Marocchi dan Christian Panucci pun menyebut Balotelli bukan lagi pemain top. Striker AC Milan itu langsung memberikan tanggapan pedas atas tudingan itu.
"Anda sama sekali tak mengetahui sepakbola. Percaya saya, Anda tak tahu," kata Balotelli, Sabtu (26/4).
"Itu tidak baik? Saya tak ambil pusing. Saya sekali tak peduli."
"Saya tak pernah mengatakan saya pemain top. Saya pemain normal yang biasa-biasa saja. Butuh waktu untuk jadi pemain top. Tapi alasan mengapa saya bukan pemain top tidak sama dengan yang kalian pikirkan."
"Setiap laga berbeda. Jika saya tak mencetak gol malam ini, itu pasti ada alasannya. Kalian juga selalu membicarakan saya. Ketika Milan menang, Mario hebat, tapi bila Milan kalah, itu semua karena Mario. Saya tak membutuhkan kritik kalian, saya membuat kritik saya sendiri."
"Kalian selalu bicara dan bicara, mengatakan saya sangat berharga buat sepakbola Italia, tapi tak ada gunanya mengatakan hal semacam ini. Tak berguna," ketusnya.
0 komentar:
Posting Komentar