Jumat, 25 April 2014

Cristiano Ronaldo Masuk Daftar 100 Time Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia versi majalah Time.

Legenda sepakbola Brasil Pele memberikan sambutannya mengenai Ronaldo.

"Cristiano menjadi salah satu pemain paling berpengaruh saat ini dan saya menghargai kompetitifitasnya di lapangan," kata Pele, Jumat (25/4).

"Tak salah bila ia disebut sebagai pemain terbaik di dunia. Ia sedikit mengingatkan saya pada kawan lama saya, Eusebio," tandasnya.

Ronaldo menjadi satu dari empat olahragawan yang masuk dalam daftar tersebut. Tiga atlet lainnya adalah Serena Williams dari cabang tenis, pemain NFL Richard Sherman dan pegolf Lydia Ko.

0 komentar:

Posting Komentar